Membuat konten siaran langsung atau live streaming ke platform media sosial pada umumnya bisa dibuat dengan mudah menggunakan bantuan web cam atau kamera smartphone.
Tetapi dengan menggunakan web cam maupun camera smartphone kualitas gambarnya kurang begitu bagus. Menggunakan camera digital lain seperti DSLR, mirrorless, camcorder, hingga action cam bisa jadi solusinya.
Jika penasaran ingin mencobanya, berikut tips mudah untuk melakukan live streaming ke platform Youtube menggunakan camera DSLR dengan aplikasi OBS Studio Dan EOS Utility.
Perangkat yang dibutuhkan :
- Laptop atau PC
- Kamera DSLR
- Tripod
- Lampu LED / Studio Lighting (opsional)
- Baterai Dummy (Pastikan sesuai dengan tipe kamera Anda)
- Software OBS Studio
- EOS Utility
Berikut langkah-langkah menggunakan kamera DSLR untuk live streaming di YouTube :
-
-
- Download dan install OBS Studio ke PC/Laptop
- Download dan install EOS Utility ke PC/Laptop
- Siapkan kamera DSLR dan tripod untuk meletakan camera saat shooting
- Sambungkan Kamera DSLR dengan PC/Laptop menggunakan kabel data yang support dengan port kamera, pada saat membuat tutorial ini saya menggunakan DSLR Canon EOS Rebel T3
- Nyalakan camera ke posisi ON dengan cara tekan/geser tombol power ke posisi ON, PC/Laptop akan mendeteksi Camera tersebut
- Buka aplikasi EOS Utility
- Pada aplikasi EOS Utility pilih menu Camera Settings/Remote Shooting
- Pilih Live View Shoot, akan muncul Remote Live View Window, arahkan camera ke objek yang akan diambil gambarnya
- Buka aplikasi OBS Studio
- Buat Media Source baru dengan menekan tanda + , lalu pilih Windows Capture, beri nama Media Source baru tersebut, pada tutorial ini saya beri nama Coba Streaming Youtube, ceklis Make source visible, lalu OK
- Di kolom Window pilih Remote Live View , lalu OK
- Sesuaikan jendela live view window dengan jendela OBS Studio, tekan dan tahan tombol ALT untuk memotong layar
- Buka akun Youtube dan pastikan akunnya sudah siap menayangka Live Streaming
- Pada akun Youtube, pilih/tekan ikon video di posisi kanan atas, lalu pilih Live Streaming
- Jika mau langsung Live Streaming pilih Sekarang, atau jika ingin membuat jadwal Live Streaming pilih Nanti, pada tutorial ini saya pilih Sekarang
- Selanjutnya ada pilihan apakah mau menggunakan Webcam atau Software untuk streaming, karena pada tutorial ini menggunakan OBS Studio, maka saya pilih Software untuk streaming
- Selanjutnya ada Edit Streaming, isi judul, kategori, dan lain-lain serta pilih photo untuk thumbnailnya, pada contoh saya isi dengan judul Streamingnya dengan Live Stream Percobaan, publikasinya Publik, dan lain sebagainya, lalu Simpan
- Pada stelan streaming, salin/copy kunci yang dibuat secara otomatis
- Kembali ke aplikasi OBS Studio, pilih Setting yang ada di sebalah kanan bawah
- Pilih Stream, service pilih dengan Youtube/Youtube Gaming, server pilih Primary Youtube ingest server, lalu pastekan kunci streaming yang sudah disalin/copy dari youtube ke kolom streaming key
- Masih di jendela Settings pilih output, pada kolom birate masukan nilai sesuai rekomendasi youtube dan sesuaikan juga dengan kecepatan internet, maik besar bitrate makin besar juga filenya.
- Masih di jendela Settings pilih pada kolom Base (Canvas) Resolution pilih 1280×720, pada kolom Output (Scale) Resolution pilih sesuai keinginan, sesuaikan juga dengan kecepatan internet kita, lalu OK
- Setelah siap dan gambar di OBS Studio berfungsi, tekan Live Streaming di sebelah kanan bawah
-
Demikian tutorial cara live streaming youtube dengan Camera DSLR menggunakan OBS Studio dan EOS Utility. Semoga bermanfaat.
